Anak Pemulung Jadi Putri Kecantikan Thailand

02.36
Seorang Putri biasanya identik dengan kemewahan, kekayaan, dan segala sesuatu yang indah. Akan tetapi hal ini berbeda dengan suatu peistiwa di Thailand. Hal ini terjadi kepada Khanittha Phasaeng. Wanita ini berhasil menjadi pemenang dalam sebuah even di Thailand. Di dinobatkan menjadi Miss Uncensored News Thailand 2015. Saat juri menyatakan dia sebagai pemenang, semua terasa seperti mimpi bagi dia. Dia tidak pernah menyangka jika gadis miskin seperti dia bisa menjadi seorang Putri

Dalam kontes kecantikan tersebut dia bersaing dengan banyak wanita-wanita Thailand lainnya yang cantik. Setelah melalui beberapa tahapan seleksi dan juga tahapan penjurian yang sangat ketat, akhirnya dia bisa meraih gelar Miss Uncensored News Thailand 2015. Menurut salah satu juri kepada media diungkapkan kalau Khanittha memang cantik luar biasa. hal ini lah yang membuat Khanittha merasa bangga, bahagia dan bercampur haru. Hal ini sangat tidak dia duga sama sekali.

Setelah memenangkan Kontes kecantikan ini, Khanittha pulang ke kampung halamannya untuk menemui ibu di kampungnya. Ternyata ada hal yang membuat menarik para awak media ketika mengikuti Khanittha pulang kekampungnya. Masih banyak yang tidak di duga kalau Khanittha ini mempunyai ibu dan di besarkan dalam kondisi yang serba kekurangan.




Hal yang pertama dilakukan Khanittha ketika dia bertemu ibunya adalah dengan bersujud dan mencium kaki ibunya. Ini adalah suatu bentuk penghormatan paling tinggi di Thailand. Dengan pakaian mewah, mahkota putri dan lencana, dia tidak malu melakukan hal ini didepan semua orang yang hadir disana. Bagi dia ibunya adalah sosok yang paling baik dan bisa membuat dia menjadi seperti sekarang ini


 Sejak kecil dia sering membantu ibunya untuk mengumpulkan barang-barang bekas yang nantinya akan mereka jual untuk membiayai kehidupannya. Dia tidak pernah malu untuk mengakui kalau ibunya adalah seorang pemulung. Bagi diam apapun profesi ibunya, dia adalah Ibu yang bauk baginya.












Dia meminta ibunya untuk tetap mendoakan dan juga mendukung dia dalam pekerjaannya sekarang.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »

Ads Inside Post